Kamis, 28 Maret 2013

IPS SMP


URAIAN
1.       Tujuan pelucutan senjata Jepang oleh rakyat
-          Mendapat senjata sbg modal perjuangan mempertahakan kemerdekaan.
-          Mencegah senjata Jepang tidak jatuh ke tangan Sekutu dan Belanda.
-          Mencegah agar senjata Jepang tidak digunakan untuk membunuh rakyat.
2.       Mengidentifikasi benua Asia
-          Benua terbesar.
-          Terdapat dataran tertinggi di dunia (dataran Tibet).
-          Terdapat danau terluas di dunia (danau Kaspia).
-          Terdapat laut terluas (Laut Cina Selatan).
-          Terdapat banyak gunung api aktif.
-          Penghasil minyak bumi terbesar (Arab, pada bekas titik gempa/pergeseran lapisan bumi).
-          Tempat lahirnya agama-agama besar (Islam, Kristen, Budha, Hindu)
3.       Usaha yang dilakukan guna meningkatkan jumlah dan mutu hasil produksi dg cara spesialisasi
-          Identifikasi
è Meningkatkan kualitas benih.
è Contoh : menambah jam kerja karyawan yang sudah ada.
-          Ekstensifikasi
è Memperluas lahan.
è Contoh : menambah lahan pertanian.
-          Spesialisasi
è Mengkhususkan hasil produksi.
è Karyawan akan mengerjakan pekerjaan sesuai dg tingkat keahlian, kualitas hasil akan lebih baik.
-          Diversifikasi
è Menambah jenis produksi.
è Contoh : lahan pertanian selain digunakan untuk menanam padi, juga dimanfaatkan untuk memelihara ikan.
-          Otomatisasi
è Menggunakan mesin atau alat modern dan canggih.
è Untuk menggantikan peran manusia dan mempermudah pekerjaan manusia.
è Contoh : penggunaan computer.
4.       Tujuan GNB
-          Meredakan konflik antara blok barat dan blok timur.
-          Melakukan kerjasama bidang ekonomi, sosial, budaya, politik.
5.       Tujuan kerjasama ekonomi Internasional
-          Mencukupi kebutuhan dalam negeri.
-          Meningkatkan produktivitas dalam negeri.
-          Memperluas lapangan kerja.
-          Meningkatkan pendapatan Negara.
-          Memperkuat rasa persahabatan.
PILGAND
1.       Proses alam endogen yang menyebabkan terjadinya bentuk muka bumi
è Vulkanisme, tektonisme, seisme.
2.       Fungsi sosialisasi dalam pembentukan kepribadian
-          Sebagai bekal hidup di masyarakat.
-          Berkomunikasi dengan masyarakat.
-          Sebagai latihan mawas diri dan terampil.
-          Membiasakan diri berperilaku sesuai norma dan nilai dalam masyarakat.
-          Meningkatkan kemampuan berinteraksi dg orang lain.
3.       Tindakan ekonomi rasional yang dilakukan manusia
è Setiap tindakan manusia yang dilandasi atas dasar pilihan yang paling baik dan menguntungkan.
è Contoh : Jodi membeli layang-layang di warung, karena tidak rumit dan langsung dipakai.
4.       Melacak masuk dan berkembangnya agama Islam ke Indonesia
è Diawali dengan keadaan bangsa Asia Barat yang datang ke Indonesia untuk berdagang kemudian menikah dengan penduduk pribumi dan menyebarkan agama Islam.
5.       Proses masuknya bangsa Eropa ke Indonesia
è Diawali dengan keinginan berdagang kemudian dilanjut dengan menjajah. Tujuan 3G :
a.       Gold = mencari kekayaan.
b.      Glory = mencari kejayaan.
c.       Gospel = menyebarkan agama Nasrani.
6.       Macam sumber daya produksi/ekonomi
-          Faktor Alam
è Factor asli.
-          Faktor Tenaga Kerja
è Factor asli.
è Segala yg dimiliki manusia baik tenaga/pikiran dalam usaha untuk memenuhi kebutuhan.
a.       Tenaga Kerja Terdidik -> tenaga kerja melalui jenjang pendidikan tertentu : dokter, insinyur, guru, apoteker, pengacara, dll.
b.      Tenaga Kerja Terlatih -> tenaga kerja melakukan latihan kerja : sopir, montir, tukang kayu, penjahit, perias, dll.
c.       Tenaga Kerja Tidak Terdidik dan Tidak Terlatih -> tidak memerlukan pendidikan/latihan. Termasuk tenaga kerja kasar : kuli, pemulung, pembantu, tukang parkir, dll.
-          Faktor Modal
è Factor turunan.
è Sesuatu yg dapat digunakan untuk menghasilkan barang/jasa pemenuh kebutuhan.
-          Faktor Kewirausahaan/Skill
è Factor turunan.
7.       Daerah WITA
è 120 Bujur Timur.
è Bali, NTB, NTT, Sulawesi, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur.
8.       Jenis-jenis hutan
-          Hutan Hujan Tropis
è Hutan rimba dg hutan lebat.
è Pohon tinggi, besar, rapat.
è Daun lebar, hijau.
è Pohon diselimuti epifit, palem, rotan.
è Disebut hutan heterogen (tumbuhannya berjenis-jenis pohon)
è Pulau Sumatera, Kalimantan, Irian.
è Termasuk hutan lindung = pengatur tata air, pencegah banjir, pelindung tanah.
-          Hutan Musim
è Hutan homogen (tumbuhannya hanya satu jenis)
è Pohon lebih ajrang dari hutan hujan tropis.
è Tinggi pohon lebih rendah (12-35 m)
è Cirri : gugurnya daun pohon di musim kemarau.
è Contoh : jati, cemara, pinus.
è Indonesia Bagian Tengah, Jawa Tengah, Jawa Timur.
-          Hutan Bakau
è Akar menjulang di atas permukaan laut saat air laut surut.
è Akar terendam saat air laut pasang.
è Akar dapat menahan hantaman ombak laut.
è Tumbuh di dataran rendah/rawa dan dipantai berlumpur.
è Ditumbuhi mangrove(bakau).
è Daerah timur Sumatera, pantai Riau, pantai Pulau Jawa.
è Hutan produksi = diambil/dimanfaatkan hasilnya.
-          Stepa (Padang Rumput)
è Lahan ditumbuhi rumput tanpa pohon.
è Di daerah curah hujan sedikit/kemarau yg cukup panjang.
è Sebagai lahan peternakan.
è Sumba, Sumbawa, Flores, Timor.
è Hutan suaka.
-          Sabana
è Padang rumpu luas diselingi pohon/semak.
è Mengalami musim kemarau panjang dan suhu panas.
è Nusa Tenggara, Madura, dataran tinggi Gayo (Aceh)
è Hutan suaka = melindungi hewan/tumbuhan langka.
-          Padang Lumut
è Pengaruh cuaca dingin.
è Puncak Jaya Wijaya.
9.       Menghitung angka dependency ratio
è Usia non produktif (0 - 14thn & >65 thn) x 100
Usia produktif (15 – 65thn)
10.   Pengaruh berdirinya VOC di Indonesia
11.   Tokoh pelaksanaan tanam paksa di Indonesia
è Van den Bosch (Gubernur Jenderal Hindia Belanda).
12.   Jelaskan hari kebangkitan nasional
13.   Fungsi afeksi pranata keluarga
è Setiap anggota keluarga dapat mencurahkan perasaan kasih sayangnya kepada anggota keluarga lain.
14.   Cirri-ciri BUMN
-          Melayani kepentingan masyarakat.
-          Berusaha memperoleh keuntungan.
-          Pemilik modal = Negara (Pem. Pusat/daerah)
-          Tujuan = menciptakan kemakmuran rakyat.
-          Bidang usahanya sector vital/strategis.
-          Berstatus badan hokum dan tunduk kepada hokum yg berlaku di Indonesia.
15.   Bentuk tarif-tarif pajak
-          Tarif Pajak Progresif
è Tarif pemungutan pajak dg presentasi semakin meningkat mengikuti pertambahan pendapatan dikenai pajak :
Rp1.000.000,- = 5%
Rp2.000.000,- = 10%
Rp3.000.000,- = 15%
Rp4.000.000,- = 20%
-          Tarif Pajak Degresif
è Tarif pemungutan pajak dg presentase semakin kecil dg semakin besarnya pendapatan kena pajak.
Rp1.000.000,- = 25%
Rp2.000.000,- = 15%
Rp3.000.000,- = 10%
Rp4.000.000,- = 5%
-          Tarif Pajak Proporsional
è Tarif pemungutan pajak dg presentase tetap.
Rp1.000.000,- = 10%
Rp2.000.000,- = 10%
Rp3.000.000,- = 10%
Rp4.000.000,- = 10%
-          Tarif Pajak Tetap
è Tarif pajak dg besar sama untuk semua jumlah.
Rp1.000.000,- = Rp100.000,-
Rp2.000.000,- = Rp200.000,-
16.   Ciri-ciri Negara berkembang
-          Angka kelahiran dan kematian bayi tinggi.
-          Angka ketergantungan tinggi.
-          IPTEK rendah.
-          Pendapatan per kapita rendah.
-          Kurang terbuka lapangan kerja.
-          Pemerintah kekurangan biaya.
-          Tingkat pendidikan rendah.
17.   Penyebab Negara berkembang memiliki pendapatan perkapita tinggi
è Karena mampu mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya ekonominya.
è SDM yang berkualitas.
18.   Ciri Negara dalam tahap konsumsi tinggi (W.W. Rostow)
è Daya beli masnyarakat tinggi dalam memenuhi kebutuhan pokok.
è Perkembangan industri mencapai tahap tertinggi dengan kemampuan sumber daya manusia yang sudah mencapai taraf ahli.
19.   Batas-batas Asia Tenggara
è 28°LU - 11°LS dan 95°BT - 141°BT.
-          Utara = Kawasan Asia Timur dan Samudra Pasifik.
-          Timur = Samudra Pasifik dan Papua Nugini.
-          Selatan = Samudera Hindia dan Benua Australia.
-          Barat = Kawasan Asia Selatan dan Samudra Hindia.

20.   Tokoh pembentukan PDRI di Bukit Tinggi
è Mr. Syafruddin Prawiranegara.
21.   Tujuan kedatangan AFNEI di Indonesia
-          Menerima penyerahan kekuasaan dari tangan Jepang.
-          Membebaskan tawanan perang dan tawanan sekutu.
-          Melucuti dan mengumpulkan orang Jepang untuk dipulangkan ke negaranya.
-          Menegakkan kedamaian untuk diserahkan pemerintahan sipil.
-          Mengumpulkan keterangan dan menuntut penjahat perang.
22.   Perundingan Linggarjati
è 10 – 15 November 1946.
è Indonesia : Perdana Menteri Sutan Syahrir, Belanda : H.J. Van Mook.
è Ditandatangani tanggal 25 Maret 1947 :
a.       Belanda mengakui kedaulatan de facto RI atas Jawa, Sumatera, Madura.
b.      RI dan Belanda bekerjasma membentuk RIS.
c.       RI merupakan bagian dari RIS.
d.      RIS dan Belanda bersatu menjadi Uni Indonesia Belanda dg Ratu Belanda sbg. Kepala Uni.
23.   Arti Penting KAA
-          Berkurangnya keteganyan persengketaan Taiwan antara RRC dg Amerika Serikat.
-          Politik luar negeri bebas-aktif mulai diikuti Negara lain.
-          Memberi dorongan pada Asia-Afrika yang belum merdeka.
-          Menghilangkan diskriminasi ras.
-          Meningkatkan kerjasama ekonomi, sosial, budaya, politik.
-          Merupakan cetusan setia kawan.
-          Mengilhami berdirinya GNB.
24.   Penyebab perubahan budaya
a.       Faktor Internal
-          Bertambah dan berkurangnya jumlah penduduk.
-          Adanya penemuan baru.
~Discovery = penemuan unsure kebudayaan baru.
~Invention = mau menerima/memahami hasil penemuan unsure kebudayaan baru.
-          Konflik dalam masyarakat.
-          Pemberontakan.
b.      Faktor Eksternal
-          Kondisi alam fisik yg berubah.
-          Peprangan.
-          Masuk kebudayaan asing difusi/asimilasi : teknologi, ideology, perilaku, gaya hidup.
25.   Contoh perubahan budaya
~Evolusi (lambat)
~Revolusi (cepat)
-          Pakaian
-          Gaya hidup
-          Model
-          Kesenian
-          Bahasa daerah
-          Cara berkomunikasi
-          Teknologi
26.   Alasan masyarakat mau menerima uang kertas
-          Penghematan terhadap uang logam mulia.
-          Ongkos pembuatan lebih murah disbanding dg logam.
-          Memenuhi kebutuhan besar.
-          Peredaran uang kertas bersifat elastic, mudah disesuaikan dg kebutuhan uang.
-          Mempermudah pengiriman uang dlm jumlah besar.
27.   Menghitung kurs beli
è Dari Rupiah ke uang asing => Rp / Kurs jual = … US$
è Dari uang asing ke rupiah => US$ x Kurs beli = Rp…..
Contoh :
Ina memiliki uang Rp50.000.000,- untuk berlibur ke Amerika Serikat, uang tsb digunakan sebanyak 3000 US$, berapa Rupiah sisa uang Ina?
Jika kurs beli 1US$ = Rp9.000,-
Jika kurs jual 1US$ = Rp10.000,-
Jawab :
Uang Ina dalam Rp ke US$ => Rp50.000.000 / Rp10.000 = 5000US$
Sisa uang Ina dalam US$ => 5000US$ - 3000US$ = 2000US$
Sisa uang Ina dalam Rp => 2000US$ x Rp9000/US$ = Rp18.000.000,-
Jadi, sisa uang Ina adalah Rp18.000.000,-
28.   Tugas pokok bank umum
-          Menyalurkan sebagian kredit untuk pembangunan kegiatan koperasi dan pengusaha golongan ekonomi lemah/pengusaha kecil.
-          Wajib menyalurkan sebagian kredit valuta asing untuk membiayai kegiatan ekspor non migas.
-          Wajib melakukan penilaian terhadap pemenuhan syarat kelayakan usaha debitor.
29.   Dampak (-) import
-          Menciptakan persaingan tak sehat bagi industry dalam negeri.
-          Menciptakan pengangguran dalam negeri.
-          Konsumerisme.
-          Produksi dalam negeri kurang efisien.
-          Ketergantungan.
-          Pertumbuhan perekonomian dalam negeri rendah.

30.   Perjuangan diplomasi dalam upaya mengembalikan Irian Barat
-          Perjuangan bilateral Indonesia dg Belanda.
-          PBB.
-          KAA.
31.   Latar belakang perjuangan mengembalikan Irian Barat
è Isi KMB di Den Haag, bahwa masalah Irian Barat akan dibicarakan antara Indonesia-Belanda setelah satu tahun pengakuan kedaulatan.
32.   Terjadinya DI/TII dan cara penanggulangannya
Ø  Operasi yang dilakukan untuk menghadapi DI/TII JaBar :
-          Operasi Pagar Betis
-          Operasi Bratayudha (berhasil menangkap S.M. Kartosuwiryo dan pengawalnya oleh Pasukan Siliwangi di Gunung Geber, Malaya, JaBar
-          Mahkamah Angkatan Darat menjatuhi hukuman mati kepada S.M. Kartosuwiryo.
Ø  Cara memadamkan pemberontakan DI/TII Aceh :
-          Pertama, dengan menggunakan kekuatan senjata
-          Kedua, atas prakarsa Kol. M. Yasin, diselenggarakan Musyawarah Kerukunan Rakyat Aceh untuk mendapat dukungan dari tokoh masyarakat Aceh.
Ø  Cara menumpas pemberontakan DI/TII JaTeng :
-          Untuk daerah Brebes, Tegal, Pekalongan : Melakukan operasi kilat “Gerakan Banteng Negara” (GNB) di bawah Kol. Sarbini -> Kol. M. Bachrun, Kol. A. Yani, dengan pasukan Banteng Raiders
-          Untuk daerah Kebumen : *memerlukan waktu tiga bulan*
-          Untuk daerah Kudus dan Magelang : Melakukan Operasi Merdeka Timur, dipimpin oleh Kol. Suharto
Ø  Cara menghadapi pemberontakan DI/TII Sulawesi Selatan :
-          Pemerintah melakukan pendekatan kepadan Kahar Muzakkar
-          Melakukan operasi militer
-          Menangkap dan menembak mati Kahar Muzakkar
Ø  Cara menghadapi pemberontakan DI/TII di Kalimantan Selatan :
-          Pemerintah melakukan pendekatan kepada Ibnu Hajar dengan diberi kesempatan menyerah dan akan diterima menjadi anggota TNI
-          Pasukan TNI menangkap dan memusnahkan Ibnu Hajar dan anggota gerombolannya.
33.   Keadaan politik, ekonomi, sosial, budaya, sebelum terjadi G30S/PKI
-          Politik : antar partai politik saling mencurigai, antara partai politik dengan ABRI, antara keduanya dengan Presiden (saling berebut pengaruh)
-          Ekonomi : muncul krisis ekonomi -> Prinsip Nasakom yang diterapkan saat itu member peluang kepada PKI dan organisasi pendukungnya untuk memperluas pengaruhnya
-          Sosbud : semua organisasi anti PKI dituduh sebagai anti Pemerintah, para seniman dalam kelompok Maniesto Kebudayaan dibubarkan Pemerintah, Badan Pendukung Soekarno dibubarkan Pemerintah karena menentang PKI
34.   Kronologi peristiwa politik penting masa orde baru
-          Tritura
Karena :
è Gelombang demonstrasi yang menuntut pembubaran PKI semakin keras.
è Menginginkan perubahan di bidang politik dan ekonomi.
Isi :
-          Pembubaran PKI (Politik)
-          Pembersihan kabinet dari unsur PKI (Politik)
-          Penurunan harga/perbaikan ekonomi (Ekonomi)
-          Supersemar 1966
è Soekarno memberikan perintah kepada Soeharto untuk memulihkan keadaan dan wibawa Pemerintah.
-          Sidang Umum MPRS 17 Juni 1966
-          Tap MPRS No. IX -> Pengukuhan Surat Perintah Sebelas Maret
-          Tap MPRS No. XXV -> Pembubaran PKI dan ormasnya, larangan penyebaran ajaran Marxisme-Komunisme di Indonesia
-          Tap MPRS No. XXIII -> Pembaruan Landasan Kebijakan Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan
-          Tap MPRS No. XIII -> Pembentukan Kabinet Ampera yang ditugaskan kepada Pengemban Tap MPRS No. IX.
-          Nawaksara
è Pertanggungjawaban MPRS terhadap Soekarno dalam Sidang Umum MPRS 1966 atas terjadinya G30S/PKI.
è Amanat Soekarno (9 pasal) 22 Juni 1966 -> MPRS memandang tidak memuat jelas kebijaksanaan Presiden mengenai G30S/PKI.
è 10 Januari 1967 -> Soekarno melengkapi Nawaksara, tetapi tidak memuaskan banyak pihak.
è DPRGR mengajukan revolusi dan memorandum 9 Februari 1967 menolak Nawaksara.
-          Politik Luar Negeri
-          Politik -> Strategi dan taktik yang digunakan Negara dalam hubungannya dengan Negara lain.
-          Bebas -> Tidak memihak blok barat/blok timur.
-          Aktif -> Aktif dalam kerjasama/kebijaksanaan luar negeri atas kejadian Internasional.
Wujud pelaksanaan politik luar negeri bebas aktif :
-          Menghentikan konfrontasi dg Malaysia.
-          Indonesia kembali menjadi anggota PBB 28 September 1966 yg ke-60.
-          Indonesia ikut memprakarsai berdirinya ASEAN 8 Agustus 1967.
-          Pemilu
è Pertama kali masa orde baru : 3 Juli 1967.
è Pemilu 1977 oleh 10 kontestan : PKRI, NU, Parmusi, Parkindo, Murba, PNI, Perti, IPKI, Golkar
è Pemilu 2 Mei 1977 oleh 3 kontestan : PPP, Golkar, PDI.
è Dalam orde baru, pemilu selalu dimenangkan Golkar.
-          Sidang MPR 1973
-          Tap IV/MPR/1973 -> Garis-Garis Besar Haluan Negara sebagai pengganti Manipol.
-          Tap IX/MPR/1973 -> Pemilihan Jenderal Soeharto sebagai Presiden RI.
-          Tap XI/MPR/1973 -> Pemilihan Sri Sultan Hamengkubuwana IX sebagai Wakil Presiden RI.
35.   Berakhirnya orde baru dan lahirnya reformasi
è Di orde baru ini terjadi krisis ekonomi dan gerakan reformasi.
36.   Kronologis KAA dan peran Indonesia dalam KAA
è Didahului oleh Konferensi Colombo (Konf. Pancanegara I) dan Konferensi Bogor (Konf. Pancanegara II). Peran :
-          Indonesia ikut memprakarsai dan sbg tempat penyelenggaraan Konf. Pancanegara II (28-29 Des. 1954 di Bogor) = Pendahuluan KAA.
-          Indonesia ikut sbg tempat KAA.
-          Menjadi Ketua Konf : Mr. Ali Sastroamidjoyo
-          Menjadi Sekretaris Jend Konf : Ruslan Abdulgani
-          Menjadi Ketua Komite Kebudayaan : Mr. Muh. Yamin
-          Menjadi Ketua Komite Ekonomi : Prof. Ir. Roseno
37.   Perkembangan ASEAN dan peran Indonesia
è Deklarasi ASEAN 8 Agustus 1967 dg Deklarasi Bangkok oleh :
-          Adam Malik (Indonesia)
-          Tun Abdul Razaq (Malaysia)
-          S. Rajaratnam (Singapura)
-          Narsisco Ramos (Philiphina)
-          Thanat Khoman (Thailand)
Factor :
-          Faktor Intern
è Akhir PD II lahir Negara baru di Asia Tenggara, dg memiliki persamaan masalah, bersama untuk mewujudkan stabilitas dan keamanan kawasan melalui ASEAN.
-          Faktor Ekstern
è Krisis Indocina oleh gerakan komunis berusaha menguasai Kampuchea, maka Negara Asia Tenggara bersepakat menghadapi ancaman dg membentuk ASEAN.
Peran :
-          Salah satu pemrakarsa berdiri ASEAN.
-          Indonesia membantu pihak bersengketa untuk mencari penyelesaian masalah Indocina.
-          Sebagai Penyelenggara beberapa KTT.
-          7 Juni 1976 sbg tempat kedudukan Sekretariat tetap ASEAN, ditunjuk sbg Sekretariat Jenderal Pertama = Letjen H.R. Dharsono dan diganti oleh Umarjadi Njotowijono.
38.   Perkembangan keanggotaan dan aktivitas PBB dan peran Indonesia
è Merupakan perjalanan panjang serangkaian hasil naskah : Piagam Atlantik, Konf. Washington, Konf. Casablanca, Konf. Moskow, Konf. Dumbarton Oaks, Konf. Yalta, Konf. San Fransisco.
è Penandatanganan Piagam Atlantik 14 Agustus 1945 : Perdana Menteri Winston Churchill (Inggris) dan Presiden F.D. Roosevelt (Amerika Serikat) di kapal USS Augusta, di perairan Samudera Atlantik.
è Peran Indonesia dlm PBB :
-          Indonesia ikut menciptakan perdamaian dunia melalui KAA, ASEAN, GNB.
-          Indonesia mengirimkan Pasukan Garuda sbg sumbangan trhdp PBB.
-          1985 Indonesia member bantuan pangan ke Ethiopia.
-          Indonesia dipilih sbg Anggota tidak tetap dewan keamanan PBB 1973-1974.
39.   Dampak globalisasi
è (+) :
-          Penyebaran IPTEK.
-          Meningkatkan pendapatan Negara dan masyarakat.
-          Munculnya perusahaan multinasional.
-          Supaya tidak tertinggal dari Negara lain.
-          Meningkatkan pemulihan ekonomi nasional.
-          Mengurangi pengangguran/kemiskinan.
-          Mengikis system pemerintahan yang otoriter.
-          Demokratisasi.
-          Modernisasi.
è (-) :
-          Berkembangnya system kapitalis.
-          Muncul sikap individualisme.
-          Tercemarnya lingkungan.
-          Maraknya tindakan criminal.
-          Muncul sikap konsumtif.
-          Mempengaruhi perilaku masyarakat.
-          Perekonomian dikuasai oleh kaum spekulan.
-          Westernisasi.
-          Hedonis.
-          Sekulerisme.
40.   Perilaku masyarakat dalam perubahan sosial-budaya di era global
è Modernisasi, westernisasi, globalisasi, individualism.
41.   Badan kerjasama ekonomi regional dan multilateral
è ASEAN, EEC/MEE, AFTA, APEC, OPEC.
42.   Badan kerjasama internasional bidang ekonomi
è FAO, WTO, IMF, ILO, OPEC, IBRD, UNIDO.
43.   Dampak kerjasama ekonomi antar Negara thdp perekonomian Indonesia
è (+)
-          Mencukupi kebutuhan dalam negeri.
-          Meningkatkan produktivitas dalam negeri.
-          Memperluas lapangan kerja.
-          Meningkatkan pendapatan Negara.
-          Memperkuat rasa persahabatan.
-          Memperoleh transfer teknologi dari Negara penanam modal di Indonesia.
-          Meningkatkan efisiensi melakukan produksi.
è (-)
-          Muncul intervensi dari pihak asing,
-          Tergesernya tenaga dalam negeri.
-          Ketergantungan dg pihak asing.

#Ditulis berdasarkan beberapa sumber #


»»  READMORE...